FAKTA UNIK BURUNG MERAK



Siapa yang tak kenal burung anggun nan berbulu indah yang satu ini? Keindahan warna dan kepakan ekornya bisa memukau banyak orang. Coraknya begitu mengagumkan dan mayoritas didominasi oleh warna biru tua dan hijau.
Namun ternyata burung merak memiliki banyak keunikan yang jarang diketahui. berikut adalah fakta unik burung merak.


1, Burung merak tidak lahir dengan bulu yang lebat dan indah.
Tak seperti saat dewasa di mana burung yang satu ini memiliki bulu yang sangat mewah, merak kecil tidak lahir dengan bulu yang memukau. Disebut juga dengan peachick, merak jantan tidak memiliki bulu indah hingga berusia tiga tahun.
Dan pada saat masih kecil akan sangat sulit membedakan mana merak jantan dan merak betina dikarenakan mereka akan terlihat sangat mirip atau bahkan identik. Hingga pada usia sekitar enam bulan, barulah pejantan akan memiliki perubahan warna.


2, Memiliki spesies albino yang tak kalah indah.
Tak seperti burung merak kebanyakan, ternyata ada juga merak yang berbulu putih total. Sebagai hasil dari pembiakan yang sangat selektif, merak putih mengalami mutasi genetik yang disebut dengan leucism.
Mutasi ini mengakibatkan merak kehilangan pigmentasi pada beberapa sel penghasil pigmen sehingga merak dengan jenis ini sering disebut sebagai merak albino dan mutasi ini tidak menyebabkan perubahan pada warna matanya.


3, Burung merak jantan bisa mengirim sinyal acak ke merak betina.
Tak hanya memiliki bulu yang menawan, ternyata merak merupakan hewan yang cukup cerdas. Sebuah jurnal The American Naturalist menyebutkan bahwa burung merak jantan bisa memanggil sang betina saat ingin kawin. Panggilan ini bisa menarik banyak merak betina untuk mendekat.
Sinyal acak ini seringnya palsu untuk memikat merak betina. Merak jantan akan terlihat sangat berpengalaman saat kawin dan lebih hebat dari merak jantan lainnya demi menarik lebih banyak merak betina di sekitarnya.


4, Menjadi santapan lezat di Eropa pada abad pertengahan.
Mirip seperti halnya burung kalkun yang juga jadi santapan lezat, orang-orang di Eropa sudah lama mengonsumsi burung merak. Dahulu burung ini dipanggang dan kemudian disajikan dengan didandani kembali dengan bulunya di meja makan.
Kelihatannya memang menarik dan menggoda tetapi konon rasanya tidaklah enak. Dagingnya cenderung keras dan sulit untuk dicerna sehingga lebih baik untuk tidak mengkonsumsi burung yang satu ini.


5, Merak betina membesarkan anak seorang diri.
Burung merak betina bertugas untuk membesarkan anaknya seorang diri. Merak betina membuat lubang pada tanah untuk menaruh tiga sampai delapan telur, kemudian mengeraminya selama empat minggu.
Meski merak betina tidak memiliki bulu secantik merak jantan, bulu mereka tetap berguna untuk melindungi telur dari para predator. Setelah anak merak menetas, dua minggu kemudian mereka sudah bisa hinggap ke atas pohon, dilindungi oleh sayap induknya.

Sponsor